Sabtu, 23 Agustus 2014

Jalantikus.com - Nokia yang selama ini menggunakan browser mobile Xpress, justru setelah diakuisisi oleh Microsoft berencana akan mengganti browser tersebut dengan Opera. Dikutip dari salah satu berita di aplikasi Baca Berita - BaBe bahwa Microsoft dan Opera Software sudah menyepakati kerja sama untuk menjadikan Opera Browser sebagai browser bawaan Nokia.

Dan dengan kesepakatan ini juga berarti Lars Boilsesen selaku CEO Opera memiliki tanggung jawab pada divisi browser di Nokia. Walaupun begitu tidak semua smartphone Nokia akan menggunakan Opera Mini sebagai browsernya, sejauh ini baru akan diterapkan pada OS seri 30, 40 serta Asha yang menjadi bentuk kesepakatan tersebut. Ingin berita teknologi terbaru lainnya? Download BaBe di Android sekarang.

0 komentar :

Posting Komentar